Sunday, July 16, 2017

Pasang Sitemap di Webmaster Cukup 1 Saja

Berapa jumlah sitemap yang harus dipasang di webmaster?

Apakah anda sedang bingung berapa jumlah sitemap website atau blog yang harus anda pasang pada Webmaster Google, Bing, Yandex, dan search engine lainnya? Jika iya, saya sarankan kepada anda untuk memasang satu sitemap saja.

Ini merupakan pengalaman pribadi dan pengamatan saya selama ini, dan saya tidak memaksa anda untuk mengikuti apa yang saya sarankan ini.

Pasanglah sitemap yang paling umum, yaitu sitemap.xml saja.

Kenapa cukup satu saja?

Karena ketika saya pasang satu sitemaps hasilnya sudah maksimal. Saya berikan screenshot untuk pembuktian:

Sitemap Blog Webmaster Search Console Google
Webmaster Search Console Google
Sitemap Blog Webmaster Search Console Google
Webmaster Bing

Pernah saya jalan-jalan ke forum blogger di facebook menemukan banyak blogger yang merasa aneh dengan sitemapnya. Setelah saya lihat screenshotnya, ternyata ia memasang banyak sitemaps. Beberapa blog yang saya urus hanya menggunakan satu buah sitemap yang sudah saya sebutkan di atas.

Tapi pernah saya mendapatkan warning atau peringatan pada blog ini di Search Console Google, peringatannya seperti di bawah ini:

Warning Peringatan Sitemap Search Console

Cara mengatasi masalah ini cukup mudah, hanya butuh submit ulang. Setelah beberapa hari saya submit ulang atau resubmit, alhamdulillah sudah tidak ada problem lagi hingga sekarang.

Kembali saya ingatkan bahwa tips yang saya sampaikan dalam artikel ini tidak memaksa anda untuk mengikutinya. Karena saya tidak bekerja di webmaster manapun. Mungkin saja kedepannya ada perubahan yang dilakukan pihak webmaster dalam merayapi website atau blog kita. Namun saat saya mempublikasikan postingan ini, cara ini bekerja dengan baik pada blog-blog saya.

Sekian dari saya. Apakah ada pertanyaan seputar webmaster? Silakan tulis pada kolom komentar, saya akan bantu semaksimal mungkin.

Salam Ngeblog Asyikk \^o^/
Disqus Comments